5 Game Sandbox Terbaik ala Minecraft untuk Android


Assalamualaikum. Readers, sebenarnya aku bukan penggemar berat Minecraft. Namun berhubung adikku yang masih kecil suka sekali, aku pun mulai mencari-cari yang terbaik dalam genre ini. Nggak disangka, ternyata banyak sekali tiruannya, mulai dari yang berkualitas sampai yang ampas. Jadi pusing sendiri..

Berikut ini aku kumpulkan daftar game sandbox ala Minecraft untuk Android. Game manakah yang menjadi favoritmu?

Minecraft (Berbayar - IAP)


Selama sewindu sudah Minecraft menjadi pelopor kepopuleran genre sandbox. Awalnya game ini hanya dapat dimainkan di komputer, dan itupun rasanya lemot sekali. Tapi berkat usaha keras Mojang, selaku developernya, memungkinkan kita untuk memainkannya di ponsel, lewat versi Pocket Edition. Game ini bahkan nggak lemot, walapun dimainkan pada ponsel dengan ram yang ngepas banget.

Tapi meski versi terbarunya (v1,0.4) menawarkan banyak konten menggiurkan seperti beberapa jenis block, berjubel skin pack, dan lain sebagainya yang bisa dibeli dengan IAP, jangan berharap game ini berjalan lancar. Bagiku versi 0.15.6 adalah yang paling pas.

Survival Craft 2 (Berbayar)


Game buatan Candy Rufus ini sebenarnya bisa menjadi pesaing serius untuk Mojang. Pertama, game ini punya grafis yang lebih baik. Kedua, game ini lebih ringan dari segi loading dan ukuran penyimpanan yang dibutuhkan, padahal sebenarnya sama beratnya. Namun, tidak adanya mode multiplayer menjadi aspek yang membuatnya kalah telak dari Minecraft PE.

Namun yang aku suka dari game ini adalah mode survival. Entah kenapa mode ini terasa lebih nyata bila dibandingkan dengan Minecraft PE. Mungkin karena creature disini adalah hewan buas yang ada di dunia nyata, bukan monster khayalan.

Block Craft 3D (Gratis + IAP)


Bagi readers cewek, kalau Minecraft terlalu laki dan Survival Craft terlalu suram, maka game ini adalah yang terbaik buat kamu. Dengan desain colorful dan penuh keceriaan, game ini cocok sekali bagi gamers cewek. Tapi game ini juga cocok untuk siapapun yang ingin belajar membangun di Minecraft. Sebab, ada toko yang menjual berbagai bentuk rumah. Jadi kita tinggal mengikuti petunjuk pembangunan saja.

Tapi sayangnya IAP menghancurkan segalanya. Coba bayangkan, bagaimana bisa kita membangun kota ketika bahan bangunannya habis? Kita bisa menebang. menambang, menggali, tapi developer yang rakus sudah mengaturnya sesulit mungkin agar player terpaksa membeli kredit. Sayang sekali..

Terraria (Berbayar)


Kalau lelah dengan grafis 3D, kamu bisa mencicipi Terraria besutan Re-Logic. Meskipun kelihatan simple, jangan dikira tidak seru. Bagiku game ini bahkan jauh lebih susah dari game-game sebelumnya. Yang menarik dari game ini adalah grafis 2D-nya yang membuat sensasi membangun kota yang beda.

PS: Kalau layarmu kecil, jangan berharap banyak..

Crashland (Berbayar)


Masih game 2D tapi berbeda sudut pandang dan setting cerita. Crashlands bercerita tentang kamu yang terdampar di sebuah planet asing. Disini kamu harus bertahan hidup melawan para alien, dan membangun rumah dengan berbagai benda yang ada. Game ini memiliki elemen RPG yang lebih kental, dan lebih mengedepankan petualangan.

Meski begitu, ada 500 item yang bisa kamu craft dan kamu simpan di inventory unlimited, yang membuatmu betah duduk berlama-lama. Cocok banget bagi kamu para penggemar RPG.



That's it! Update berikutnya menyusul. Readers ada saran? Monggo langsung saja berikan pendapatnya di komentar. Terimakasih..

Wassalamualaikum.
Bryan Suryanto Blogger

Bryan Suryanto lahir di Tulungagung, Jawa Timur, pada tanggal 27 Februari 1995 silam. Ia mengaku sebagai introvert berkepribadian INFP yang suka menggambar dan bercita-cita menjadi komikus tapi selalu gagal. Namun, dari naskah komik yang gagal itulah akhirnya ia menyadari bahwa menulis adalah passion terbesarnya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monggo meninggalkan komentar..