Aplikasi Wajib Bagi Penulis yang Sering Typo!



Assalamualaikum. Mengetik didepan laptop itu jarang typo, tapi punggung capek. Kalau mengetik dengan hp yang keyboardnya virtual, sering typo, dan ujung-ujungnya disunting pakai laptop juga. Yeah, itulah penderitaanku belakangan ini. Tapi semuanya terselesaikan berkat aplikasi bernama Swiftkey!

Sekilas aplikasi ini tak ada bedanya dengan keyboard biasa, bahkan kesannya lebih rumit letaknya. Tapi dengan ukuran file 33MB, aplikasi ini tentunya menyimpan banyak fitur. salah satu fitur yang aku kagumi adalah adanya AI yang mempelajari cara kita menulis.


Pada saat pertama kali mengetik, kita memang masih akan direpotkan dengan prediksinya yang suka ngaco dan terlampau kaku. tapi setelah dia mempelajari tulisanmu, dia akan mengoreksi typo dengan baik. Tak hanya itu, app ini juga mampu memprediksi kata selanjutnya meski belum tentu akurat.

Kalau kamu malas mengajarinya atau ingin membuat AInya lebih cerdas, kamu bisa membuat akun Swiftkey dan membiarkannya mempelajari gaya tulisan yang ada di akun jejaring sosial dan emailmu, hanya dalam sekali klik. Setelah itu, dijamin deh koreksi dan prediksinya bisa sampai 85% akurat.

Database bahasa Swiftkey bagiku mengagumkan. Meskipun memang support Bahasa Indonesia, bahasa yang diprediksikan app ini (secara default) tidak kaku. Banyak sekali bahasa gaul hingga bahasa singkatan umum. Selain itu, tersedia juga Bahasa Jawa dan Sunda. 


Masih soal bahasa, app ini mendukung bilingual typing. Misalnya kita lagi mengetik bahasa Indonesia lalu ingin menyisipkan kata-kata dalam bahasa Jawa, kita nggak perlu ganti bahasa dulu untuk melakukannya. Cukup ketik dan app ini akan berikan prediksinya.

Swiftkey diam-diam juga mengumpulkan ringkasan unik mengenai kegiatan menulis kita. Misalnya ada typing heatmap yang menunjukan tombol mana saja yang paling sering kita ketikkan. Kemudian app ini juga bisa menunjukan topik apa saja yang sering kita ketik. Bagiku ini memberikan keasyikan tersendiri.

Peletakan tanda baca di keyboard Swiftkey memudahkan bagi novelis. Sering banget aku temui keyboard merepotkan yang harus membuat kita buka menu symbol untuk mengeluarkan tanda kutip maupun petik. Nah, di app ini kita cuma perlu menahan C atau V selama 450 milidetik untuk memakai tanda itu.


Ukuran dan warna tema keyboard juga bisa diatur. Secara default ada 5 ukuran, dan 18 tema yang didominasi warna gelap. Ada banyak tema yang jauh lebih keren di store, tapi ya kamu harus membelinya terlebih dahulu.

Bagaimana, tertarik dengan app ini? Swiftkey tersedia untuk Android dan iOS. Kamu bisa mendapatkannya di Playstore atau iTunes. Namun, khusus pengguna Android, kamu bisa mengunduh apknya pada link dibawah ini..


Terimakasih. Happy writing, readers!
Bryan Suryanto Blogger

Bryan Suryanto lahir di Tulungagung, Jawa Timur, pada tanggal 27 Februari 1995 silam. Ia mengaku sebagai introvert berkepribadian INFP yang suka menggambar dan bercita-cita menjadi komikus tapi selalu gagal. Namun, dari naskah komik yang gagal itulah akhirnya ia menyadari bahwa menulis adalah passion terbesarnya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monggo meninggalkan komentar..