Makna Dibalik Salam "Assalamualaikum!"




Assalamualaikum. Readers, sejak 2015 aku selalu memulai artikel dengan salam, bahkan di artikel berbahasa inggris sekalipun. Mengapa demikian? Karena salam bagi muslim adalah sunnah yang dianjurkan, dan banyak makna dibaliknya.

Pertama, salam "Assalamualaikum" memiliki arti "Aku berdoa, semoga kamu sejahtera." Tentunya dengan salam tersebut aku ingin mendoakan readers sekalian agar selalu sehat, sejahtera dan senantiasa dilindungi Allah SWT.

Kemudian salam itu juga bertujuan supaya dalam menulis aku selalu ingat Allah. Kalau aku perhatikan sendiri, tulisanku sebelum memakai salam cenderung liar dan lupa diri.

Hal itu bukan semata-mata karena disaat yang sama aku sedang menggandrungi buku. Sebab, beberapa kali aku masih lupa mengetik salam di awal dan tulisanku kembali liar. Jadi salam berperan besar untuk menegaskan batasan: apa yang boleh dan tidak boleh ditulis.

Semoga cukup menjelaskan dan bermanfaat.

Wassalamualaikum!

Referensi:
Blog eBaba. "Arti Assalamualaikum Dalam Islam" http://blog.ebaba.co.id/arti-assalamualaikum-dalam-islam/ (diakses pada 14 Januari 2018)
Bryan Suryanto Blogger

Bryan Suryanto lahir di Tulungagung, Jawa Timur, pada tanggal 27 Februari 1995 silam. Ia mengaku sebagai introvert berkepribadian INFP yang suka menggambar dan bercita-cita menjadi komikus tapi selalu gagal. Namun, dari naskah komik yang gagal itulah akhirnya ia menyadari bahwa menulis adalah passion terbesarnya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monggo meninggalkan komentar..